Sejumlah sipir taksi Blue Bird ikut turun ke jalan melakukan aksi demo menolak angkutan berbasis aplikasi. Pihak PT Blue Bird Tbk meminta masyarakat untuk melapor jika menemukan sopir armadanya yang melakukan tindakan anarkis.
"PT Blue Bird Tbk menerima pengaduan dan informasi dari masyarakat jika ada pengemudi taksi Blue Bird yang berbuat anarkis," ungkap Humas PT Blue Bird Andri Nida saat dihubungi wartawan, Senin (22/3/2016).
Andri menegaskan, pihaknya akan memberikan sanksi tegas terhadap sopir Blue Bird yang melakukan aksi anarkis.
"Manajemen akan bertindak tegas dan memberikan sanksi dan memproses secara hukum," imbuhnya.
Masyarakat diminta untuk melapor bila masyarakat mengehatui atau melihat tindakan anarkis sopir Blue Bird ke nomor 021-7971245.
Post Comment
0 comments:
Post a Comment