Direktur Yamaha, Lin Jarvis, mengungkapkan saat ini segalanya harus dilakukan demi membuat kedua pembalap berada dalam satu koridor dan menjadikan persaingan keduanya menjadi keuntungan untuk tim. Hal terpenting untuk menjadi fondasi utuhnya tim ditengah persaingan sengit kedua pembalap yakni rasa hormat satu sama lain.
“Kami mengetahui hal ini. Bagaimanapun juga kami akan memanfaatkan hal ini sebagai keuntungan. Segalanya didasari oleh rasa saling menghormati,” jelas Jarvis mengutip Speedweek, Senin (24/8/2015).
“Filosofi kami adalah memberikan dukungan yang sama untuk kedua pembalap. Rossi dan Lorenzo memiliki hak yang sama. Mereka harus loyal hingga akhir dan bertarung dengan pikiran mereka,” tambah Jarvis.
Sejauh ini Lorenzo dan Rossi mendominasi klasemen sementara MotoGP. Lorenzo berada di posisi teratas dengan 211, sementara Rossi berada di bawahnya dengan poin sama. Keduanya akan saling sikut kembali pada race ke-12 di Sirkuit Silverstone, Inggris.
Sumber : Koran news
Post Comment
0 comments:
Post a Comment