Buang Sampah Sembarangan di Jakarta, Siap-siap Kena OTT!

Berita Terkini,Korannews - Operasi tangkap tangan alias OTT identik dengan penangkapan koruptor oleh KPK. Tetapi di DKI Jakarta juga ada OTT untuk hal lain. Apa itu?

Gubernur DKI Jakarta Basuki T Purnama (Ahok) menegaskan soal upaya membersihkan sungai-sungai ibukota. Menurut dia upaya itu sudah dilakukan sejak Presiden Jokowi menjabat sebagai Gubernur DKI pada tahun 2013.

"Pengawasan sama masyarakat saja. Ada Qlue, ada OTT, termasuk kerja sama dengan Kodam TNI," kata Ahok di Lapangan eks IRTI Monas, Jakarta Pusat, Jumat (20/5/2016).

Ahok tak menjelaskan rinci siapa yang bertugas melakukan OTT tersebut. Tetapi yang jelas, denda sudah disiapkan bagi oknum-oknum yang nyampah di Jakarta.

"Bisa Rp 5 juta. Rp 500 ribu sampai Rp 5 juta. Kita lagi tulis surat ke pengadilan negeri supaya ketoknya itu yang gede-gede aja. Rp 5 juta takutnya enggak ada duit, yaudah Rp 500 ribu lah lumayanlah," papar Ahok.

Jadi, buat yang masih hobi nyampah, siap-siap kena OTT!
Share on Google Plus

About Unknown

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.
    Blogger Comment
    Facebook Comment

Post Comment

0 comments: